• SMK NEGERI 1 PARINGIN
  • Bisa, Maju, Cerdas, Kreatif dan Bersahaja.
  • (0526) 2094-008
  • RSS
  • Pencarian

Pemilihan Ketua Osis Periode 2024/2025

Paringin - SMK Negeri 1 Paringin menggelar acara pemilihan ketua osis periode 2024/2025 pada Senin 13 Januari 2025, acara dimulai setelah upacara bendera yang berlangsung di lapangan utama SMK Negeri 1 Paringin. Acara dibuka dengan sambutan dari Febri Irwansyah selaku ketua OSIS periode 2023/2024 sekaligus sebagai MC bersama Fitriana.

Pembuka acara dilanjutkan oleh Ibu Neneng Herawati selaku WAKA Kesiswaan beliau meminta maaf sebesar-besarnya kepada seluruh siswa dan siswi karena tahun kemarin tidak menyelenggarakan pemilihan ketua OSIS dikarenakan tidak ada calon yang kompeten dan kurangnya kesiapan pihak panitia.

Kemudian acara dilanjut oleh penyampaian visi misi dari setiap calon yang mendaftar acara ini.

Calon pertama Aldi Faisal Jahrani dari jurusan Teknik Kendaraan Ringan menyampaikan visi misinya. Visinya ialah menjadikan OSIS tempat mengembangkan bakat dan prestasi serta menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman. Misinya mengadakan program keagamaan untuk meningkatkan keimanan serta mengadakan kerja sama antar organisasi.

Calon kedua Andika Rahman dari jurusan Teknik Elektronika Industri menyampaikan visi misinya. Visinya ialah menjadikan OSIS sebagai organisasi yang berwawasan luas, kreatif dan inovatif. Misinya mengembangkan program yang berfokus pada kebersamaan serta meningkatkan budaya 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Santun).

Calon ketiga Muhammad Syahril dari jurusan Teknik Audio Video menyampaikan visi misinya. Visinya ialah meningkatkan kerja sama antar siswa dan guru serta mewujudkan OSIS yang aktif dan bermanfaat bagi seluruh siswa. Misinya ialah mengadakan yang melibatkan seluruh siswa, meningkatkan kepedulian sosial siswa.

Calon nomor urut 1 Aldi mendapatkan sebanyak 145 suara. Sementara calon nomor urut dua Andika mendapatkan 62 suara. Pemilihan ketua OSIS periode 2024/2025 dimenangkan oleh calon nomor tiga Muhammad Syahril dengan total perolehan suara sebanyak 147 dari berbagai jurusan serta guru dan staff SMK Negeri 1 Paringin. Tercatat sebanyak 65 suara tidak sah dan masih banyak siswa yang tidak mencoblos atau golput.

 

 

 

 

 

 

LabCom || Ilmi, Fauzi & Aisyah

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Hari ke Empat Pesantren Ramadhan 2025

Paringin – Hari terakhir kegiatan Pesantren Ramadan berlangsung pada Selasa, 11 Maret 2025, di Masjid YAMPI Baitul Ihsan, yang terletak di Jalan A. Yani, Paringin Timur, Kecamatan

20/03/2025 11:31 - Oleh Administrator - Dilihat 131 kali
14 Siswa/i SMK Negeri 1 Paringin Lulus PTN Melalui Jalur SNBP Tahun 2025

PARINGIN – Beberapa siswa SMK Negeri 1 Paringin mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), yaitu seleksi masuk perguruan tinggi yang dilakukan berdasarkan hasil prest

20/03/2025 10:52 - Oleh Administrator - Dilihat 142 kali
Hari Kedua Pesantren Ramadhan 2025

Paringin – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia, SMK Negeri 1 Paringin mengadakan kegiatan Pesantren Ramadan. Kegiatan ini berlangs

20/03/2025 10:37 - Oleh Administrator - Dilihat 140 kali
Hari Ketiga Kegiatan Pesantren Ramadhan 2025

Paringin – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia, SMK Negeri 1 Paringin mengadakan kegiatan Pesantren Ramadhan. Kegiatan ini berlang

11/03/2025 10:05 - Oleh Administrator - Dilihat 219 kali
Hari Pertama SMK Negeri 1 Paringin Gelar Pesantren Kilat

Paringin - Dalam rangka meningkatkan keimanan dan membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia, SMK Negeri 1 Paringin mengadakan kegiatan Pesantren Kilat selama bulan Ramadan. Keg

07/03/2025 10:33 - Oleh Administrator - Dilihat 153 kali